24-26 Desember santri Darul Hikam mengikuti Kejuaraan Pencak Silat Antar Pelajar Kabupaten Mojokerto Kejurkab Tahun 2022 dan Seleksi Atlet Proyeksi Porprov Tahun 2023.
Bertempat di Padepokan IPSI, Ketegan, Gondang, Mojokerto semua kategori diikuti oleh santri utusan Darul Hikam. Hal ini karena salah satu ekstra favorit untuk santri putra adalah pencak silat.
Yang istimewa adalah tujuh santri Darul Hikam meraih juara di beragam kategori. Daftar lengkapnya kami sajikan dalam tabel berikut,
Nama | Kelas | Prestasi |
Redho Atmaji | X A | Juara I Kelas E Kategori Remaja |
Rossya Nafisal Huda | X A | Juara I Kelas B Kategori Remaja |
M. Nadhif Nafrul A | X A | Juara II Kelas D Kategori Remaja |
Achmad Maulana Rizky | X A | Juara II Kelas A Kategori Remaja |
M Bismar Taufiqurrohman | X A | Juara III Kelas C Kategori Remaja |
M. Nur Ramadhan | VII A | Juara III Kelas B Kategori Pra Remaja |
Muhammad Ayyub | IX A | Juara III Kelas F Kategori Pra Remaja |
Salah satu peraih medali Emas, Redho Atmaji mengungkapkan, rahasianya bisa juara adalah bersungguh-sungguh dan mentaati perintah guru. “Saya semangat berlatih setiap hari,” tutur putra dari Zaki Hermanto.
Sedangkan Rossya Nafisal Huda, santri kelas X A memiliki motivasi yang unik, “Saya ingin mensyiarkan nama Darul Hikam,” tutur santri yang menyukai sains.
Memang kejuaraan berlangsung cukup ketat dan berat. Sistem yang digunakan adalah gugur tunggal. Sehingga setiap peserta harus menganggap setiap kali tampil sebagai final.
Meskipun tekun berlatih dan menekuni dunia silat, setiap santri tetap dituntut menghafal Quran. Oleh sebab itu Redho Atmaji hingga kini sudah hafal dua juz. Sehingga semuanya berjalan dengan seimbang.
Selamat dan tetap berlatih untuk perlombaan ke tingkat berikutnya.