MTs Unggulan Darul Hikam Mojokerto adalah jenjang pendidikan yang baru berdiri pada tahun 2023. Kiblatnya adalah kurikulum berbasis kemenag.
Unsur diniyyah mengambil peran cukup besar. Mulai dari pembelajaran ilmu alat seperti Nahwu dan Shorf, juga pembelajaran lainnya seperti Fiqh, Aqidah, Tafsir dan Hadist. Hal ini tetap dikombinasikan dengan materi sains.
Hadirnya jenjang MTs sebagai respon akan kebutuhan lulusan yang langsung siap menempuh pendidikan Islam di jenjang berikutnya baik di dalam maupun luar negeri seperti Mesir, Madinah, Maroko, dan lain sebagainya.
Program pendidikannya adalah pematangan materi formal selama dua tahun. Di sini santri akan mendapatkan porsi padat kurikulum Tsanawiyah, baik yang diniyyah atau sains.
Adapun satu tahun sisanya adalah takhassus. Atau program khusus pendalaman bidang diniyyah. Yaitu bahasa arab, dan tahfidz Quran. Perlu diketahui bahwa Darul Hikam Mojokerto memang spesialisasi di Tahfidz Quran bersanad, sehingga tidak dilepaskan.
Keunggulan
- Program intensif pendidikan ditempuh dua tahun
- Tahun ketiga fokus tahfidz Quran dan Bahasa Arab
- Siap menempuh pendidikan di Timur Tengah